Keliru Pindah Ke PAN, Mimpi Istri Gubernur Widya Ke DPR Bisa Amburadul


 Bakal Calon Legislatif DPR RI Dapil Maluku, Widya Pratiwi Murad berharap kehadirannya di Partai Amanat Nasional (PAN) khususnya di Provinsi bisa menambahkan semangat bersama para Kader. “Mudah-mudahan dengan keberadaan saya bersama dengan tim yang masuk pada Partai Amanat Nasional (PAN) Provinsi Maluku ini menambah semangat dan memotivasi kita bersama,” katanya saat Rapat Koordinasi PAN di Hotel Manise Ambon, Kamis (27/4/2023).


Dikatakan, pihaknya akan menambahkan Bakal Caleg DPR RI telah siap birukan Maluku dan siap menjemput satu kursi DPR RI pada perhelatan pilkada tahun 2024 nanti “Dengan semangat yang membiru seperti langit dan bersinar seperti matahari atas izin Allah Subhanahu Wa Ta’ala saya siap membangun Partai Amanat Nasional (PAN) di Provinsi Maluku terkhususnya pada 11 kabupaten kota,” terang Widya


Tak Lolos PT


Sementara itu Pengamat Politik dari Lembaga Kajian Strategis DPP APN (Aliansi Pemuda Nasional) Wardatul Hasanah menyebut bahwa Widya keliru memilih PAN ketika hijrah dari PDIP. "Umur PAN di DPR sisa setahun lagi karena berbagai survey menyebut PAN tak lolos PT"ujarnya


Faktor kepindahan Amien Rais menjadi tema besar bagi PAN.

Komentar